CARA MEMBUAT (MEMASAK) SATE KAMBING EMPUK SPESIAL PRAKTIS, MUDAH


Bismillah...

Bahan-bahan dasar membuat (membikin) sate kambing empuk sedap, gurih :


- Daging kambing ½ kg, iris kecil

Bumbu-bumbu yang dihaluskan untuk membuat (membikin) sate kambing empuk sedap, gurih :


• Bawang putih 8 siung

• Kemiri 6 butir

• Ketumbar ½ sdm

• Gula merah 230 gr

• Garam 1 ½ sdt

resep masakan indonesia sate kambing empuk spesial praktis, mudah, sedap, gurih, nikmat

Bumbu sambal kecap pelengkap sate kambing empuk sedap, gurih :


- Bawang merah 4 butir, iris

- Cabai rawit 12 buah atau sesuai selera (diiris atau dikukus lalu diuleg)

- Tomat 2 buah, iris

- Kecap manis

Cara membuat & mengolah sate kambing empuk sedap, gurih ;


1. Daging kambing dan bumbu yang sudah dihaluskan dicampur, lalu direndam. Aduk rata.. Atau bisa juga tanpa menggunakan tambahkan bumbu.

2. daging kambing ditusuk menggunakan tusuk sate, lakukan sampai daging kambing habis.

3. sate kambing dibakar sampai matang sambil diolesi kecap manis tetapi jangan terlalu banyak kecap manisnya supaya tidak gosong serta sate kambing dibolak balik supaya matang dengan merata.

4. membuat sambal kecap : irisan cabe, irisan bawang merah serta tomat dicampur menjadi satu kemudian tuangkan kecap manis, aduk rata. Sajikan bersama sate kambing.

5. sate kambing empuk spesial siap dihidangkan.

Demikian tadi tips resep masakan Indonesia, sebuah masakan sederhana dengan cita rasa yang sangat khas yaitu sate kambing empuk spesial (istimewa) praktis dan mudah dengan rasanya yang enak, gurih, sedap, nikmat dan lezat. Semoga artikel ini bermanfaat, selamat mencoba. Silakan baca artikel kami yang lain “Resep Masakan Indonesia Tongseng Kambing Sedap, Nikmat”.

Bagikan ke